tabungan simpanan pelajar

Manfaat Tabungan Pelajar yang Wajib Diketahui

Tabungan simpanan pelajar merupakan salah satu hal baik yang harus diterapkan sejak dini kepada anak-anak agar terbiasa untuk melakukannya hingga dewasa. Tidak hanya menabung di rumah menggunakan celengan, anak-anak juga sudah bisa menabung di bank seperti halnya orang dewasa. 

Sudah banyak bank yang telah menyediakan tabungan untuk anak-anak, terutama pelajar. Pada pembahasan kali ini akan mengulas tabungan untuk pelajar dan apa saja yang perlu disiapkan untuk membuatnya.

Manfaat Tabungan Simpanan Pelajar

Selain membentuk kebiasaan baik, ada manfaat lain yang bisa didapatkan dari menabung di bank bagi para pelajar. Berikut ini sudah ada beberapa manfaat yang bisa didapatkan pelajar dengan menabung di bank, antara lain:

  1. Lebih Aman

Menabung di bank tentu saja lebih aman ketimbang menabung sendiri di rumah dengan menggunakan celengan. Sistem keamanan di bank ini jauh lebih kuat dan terhindar dari resiko pencurian atau perampokan. 

Selain itu, Tabungan simpanan pelajar di bank juga akan membuat pelajar tidak mudah tergoda untuk mengambil uang tabungan. Tidak jarang celengan di rumah dibuka isinya saat penabung tergoda membeli sesuatu, dan akhirnya sulit menabung dalam jangka waktu lama.

  1. Mengenalkan pada Bank dan Produknya

Menabung dan datang ke bank sejak kecil bisa membuat para pelajar mengenal bagaimana cara kerja bank dan ada apa saja di dalamnya. Anak juga akan mengenal bagaimana proses menyimpan dan mengambil uang.

Bahkan, sudah ada garis besar kegiatan yang dilakukan oleh bank. Hal ini baik sebagai sarana edukasi para pelajar agar anak lebih memahami perbankan dan keuangan secara umum.

Selain itu, bila sudah terbiasa menggunakan fasilitas bank maka akan memudahkan menggunakannya ketika sudah besar. Seperti yang diketahui bersama, saat ini banyak hal yang bisa dilakukan dengan menggunakan fasilitas perbankan bahkan mulai dari hal yang mendasar.

Misalnya saja seperti berbelanja atau membayar tagihan rutin. Dikarenakan sudah mengenal dan terbiasa dengan bank, para pelajar nantinya tidak akan kesulitan untuk mengakses fasilitas dari bank.

  1. Melatih Mengelola Keuangan

Mempunyai rekening Tabungan simpanan pelajar sendiri memberikan pengaruh yang besar bagi para pelajar untuk berlatih dalam mengelola keuangan. Dengan memiliki rekening tabungan sendiri, anak akan mulai dikenalkan dengan tanggung jawab pengelolaannya.

Anak juga bisa berlatih untuk menggunakan uang dalam rekening dengan bijak. Misalnya saja seperti penggunaan kartu ATM atau kartu debit. Jadi Anda tidak perlu ragu untuk membuka rekening tabungan bagi anak Anda meskipun masih berstatus sebagai pelajar. 

Itu saja pembahasan mengenai Tabungan simpanan pelajar. Seperti yang sudah diulas diatas, membuat tabungan pelajar cukup mudah dan memberikan banyak manfaat baik untuk masa sekarang maupun masa depan. 

Leave a Reply

Your email address will not be published.